Literasi Bukan Sekadar Calistung

Rp75,000

Buku ini memberikan paradigma berbeda terkait dengan literasi. Selama ini literasi kerap diasosiasikan dengan kemampuan membaca, menulis, dan berhitung (calistung), sedangkan dalam buku ini literasi ternyata tidak hanya sebatas kemampuan calistung, tapi juga mencakup kedalaman pengetahuan seseorang terhadap suatu bidang.

Pada praktiknya, literasi itu tidak sejajar, tapi bersifat hierarki. Buku ini menguraikan secara eksplisit mengapa pemaknaan literasi seharusnya tidak sejajar, tapi berjenjang. Selama ini, kita hanya mengetahui enam jenis literasi yang sampaikan Kemendikbud. Dalam buku ini, Anda akan menemukan konsep literasi secara berjenjang, yang disebut dengan lima tingkatan literasi. Apakah kedua konsep itu berbeda?

Buku ini berhasil mengawinkan kedua konsep tersebut, sehingga keduanya menyatu secara harmonis dan saling melengkapi, bukan justru berinterferensi. Inilah yang disebut dengan literasi sebagai pembeda—antara individu yang memiliki kedalaman ilmu pengetahuan terhadap suatu bidang dan mereka yang tidak memiliki keahlian yang spesifik. Dasarnya tetap pada kemampuan membaca, menulis, dan berhitung.

Penulis                 : Muhammad Syarif Bando

Editor                   : Dr. Rahmat Fadhli, Ed.M.

Jumlah Halaman : viii + 108 hlm

Ukuran                 : 14,8 cm x 21 cm

Category:

Customer Reviews

There are no reviews yet.

Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.